Assalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarakatuh
merupakan ucapan salam dalam Bahasa Arab yang digunakan oleh Ummat Islam di
seluruh Dunia.
Dengan ucapan salam dapat mempererat tali
persaudaraan diantara Ummat Islam, karena dengan ucapan itu sebenarnya kita telah saling mendo’akan satu sama lain.
Ucapan Assalamu’alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh
yang berarti secara harfiah ; Semoga diberikan keselamatan atasmu, dan rahmat
Allah serta berkah-Nya juga kepadamu”.
Beda lagi kalau kita menyingkatnya.
Misalkan karena kondisi yang sering di alami ketika
SMS-an, Chatingan,ataupun yang lain.. dengan alasan untuk menyingkat waktu dan supaya irit pulsa, kata Assalamu’alaikum sering disingkat
menjadi Asslmkm, Aslmkm dan ada juga yang sering menyingkatnya menjadi kata
“Ass”.
Dilihat Tulisan Assalamu’alaikum yang mempunyai
makna yang begitu dalam, begitu di singkat menjadi beberapa versi apakah itu akan menghilangkan makna yang sebenarnya?
Wallahu’alam
Saya juga tidak tahu soal itu, tapi yang jelas ada satu singkatan yang artinya menjijikan untuk kita gunakan mewakili Tulisan Assalamu’alaikum.
Tulisan Assalamu’alaikum dalam Bahasa Arab yang
memiliki makna yang begitu mulia, tetapi ketika kita singkat menjadi kata “Ass” akan menemukan satu arti yang jauh dari arti yang sebenarnya. Memang beda bahasa antara Tulisan Assalamu’alaikum yang berbahasa Arab dan kata ”Ass” yang berbahasa Inggris.
Kalau kita mengartikan kata “Ass” dalam Bahasa Inggris akanmenemukan arti :
ass kb.
1 (animal) keledai.
2 orang yang bodoh.
ex: "Don’t be a silly a."
Janganlah sebodoh itu.
3 Vlug.: pantat.
Sungguh satu arti yang begitu tidak di inginkan oleh kita jika kata itu
di ucapkan kepada kita.
Oleh karena itu baiknya dalam melakukan ucapan Assalamu’alaikum
melalui tulisan,, kita harus mengetahui terlebih dahulu apa sebenarnya arti
yang kita tuliskan. Bukannya tidak boleh untuk menyingkat satu kata dalam
menuliskan sesuatu. Tapi dengan singkatan itu kita harus tahu konsekuensinya.
Sebagai manusia yang berilmu mungkin kita harus
tahu terhadap apa yang kita lakukan sebenarnya, karena kalau kita tidak tahu dengan apa yang kita lakukan akan sia-sia amal yang kita lakukan dari perbuatan itu, jangan sampai melakukan sesuatu tanpa harus tahu apa yang sedang kita lakukan sebenarnya.
Disamping itu, singkatan merupakan salah satu tata
bahasa yang diperbolehkan dalam Bahasa Indonesia. Jikalau memang di perbolehkan
untuk mensingkat sesuatu, adakah satu singkatan resmi dalam Bahasa Indonesia
untuk menyingkat tulisan Assalamu’alaikum sehingga dengan singkatan itu di
peroleh makna yang sama dengan tulisan yang sebenarnya? Mungkin disini bukan
tugas kita sebagai rakyat biasa untuk memberikan istilah secara resmi.
Kesimpulannya, menurut saya pribadi, lebih baik kita menulis secara
panjang dan lebar agar tidak salah arti nya nanti.